R.A KARTINI
R.A Kartini adalah Pahlawan Wanita Indonesia, namanya harum dan selalu dikenang oleh bangsa Indonesia. Majunya para perempuan Indonesia saat ini adalah karena perjuangan Ibu Kartini, agar para perempuan Indonesia bisa mengenyam pendidikan yang setara dengan kaum pria. Dengan mengetahui, mengerti dan memahami segala sesuatu yang berhubungan dengan R.A Kartini, diharapkan para Perempuan Indonesia bisa lebih maju di masa yang akan datang.
Nama Lengkap : Raden Ajeng Kartini
Tanggal Lahir : 21 April 1879
Tempat Lahir : Jepara, Jawa Tengah
Meninggal : 17 September 1904
Riwayat Pendidikan R A Kartini :
E.L.S. (Europese Lagere School), atau setingkat dengan Sekolah Dasar
Suami R.A Kartini :
Raden Adipati Joyodiningrat, pada saat itu menjabat sebagai Bupati Rembang – Jawa Tengah.
Prestasi yang telah diraih :
- Pendiri sekolah untuk wanita di Jepara
- Pendiri sekolah untuk wanita di Rembang
Penghormatan:
- Mendapatkan gelar Pahlawan Kemerdekaan Nasional
- Tanggal Kelahiran R.A Kartini yaitu 21 April, ditetapkan oleh pemerintah sebagai hari besar.
Demikianlah kiranya biodata singkat dari Raden Ajeng Kartini, semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi banyak pihak.
0 komentar:
Posting Komentar